seorang siswa diminta mengerjakan 5 soal dari 10 soal ulangan harian. jika soal no. 1 -3 harus dikerjakan, banyaknya pilihan yang dapat di ambil siswa tersebut
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban arsetpopeye
Seorang siswa diminta mengerjakan 5 soal dari 10 soal ulangan harian. Jika soal no. 1 – 3 harus dikerjakan, maka banyaknya pilihan yang dapat diambil siswa tersebut adalah 21 pilihan. Hasil tersebut diperoleh menggunakan rumus kombinasi. Kombinasi adalah suatu metode untuk menentukan banyaknya susunan objek-objek tanpa memperhatikan urutan. Jadi dalam kombinasi AB dianggap sama dengan BA
Rumus kombinasi
[tex]_{n}C_{r} = \frac{n!}{(n - r)!.r!}[/tex], dengan n ≥ r
Pembahasan
Diketahui
Siswa diminta mengerjakan 5 soal dari 10 soal ulangan
dengan syarat soal no. 1 – 3 harus dikerjakan
Ditanyakan
Banyak pilihan yang dapat diambil siswa = ... ?
Jawab
Karena ada 3 soal yang wajib dikerjakan yaitu no 1, 2 dan 3, maka
- Siswa tinggal memilih = (5 – 3) soal = 2 soal
- Pilihan soal = (10 – 3) soal = 7 soal
Sehingga banyak cara siswa memilih 2 soal dari 7 soal yang tersedia adalah
= ₇C₂
= [tex]\frac{7!}{(7 - 2)!.2!}[/tex] pilihan
= [tex]\frac{7 \times 6 \times 5!}{5!.2 \times 1}[/tex] pilihan
= [tex]\frac{7 \times 6}{2}[/tex] pilihan
= 7 × 3 pilihan
= 21 pilihan
Pelajari lebih lanjut
Contoh soal lain tentang kombinasi
https://brainly.co.id/tugas/2794399
------------------------------------------------
Detil Jawaban
Kelas : 12
Mapel : Matematika
Kategori : Kaidah pencacahan
Kode : 12.2.7
Kata Kunci : Seorang siswa diminta mengerjakan 5 soal dari 10 soal ulangan harian