Manfaat perdagangan antar pulau
IPS
afdalpeudada
Pertanyaan
Manfaat perdagangan antar pulau
2 Jawaban
-
1. Jawaban Muthi228
Manfaat Perdagangan Antarpulau
a. Memperbanyak lapangan kerja untuk masyarakat
Perdagangan antarpulau akan mendorong peningkatan jumlah produksi, produksi yang meningkat akan membutuhkan tenaga kerja yang banyak. Maka dari itu akan mengurangi jumlah pengangguran dan bisa meningkatkan pendapatan masyarakat.
b. Memenuhi kebutuhan konsumen
Dengan perbedaan sumber daya alam yang ada maka setiap pulau memiliki kelebihan dan kekurangan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Misalnya : pulau Jawa merupakan penghasil beras, sedangkan pulau Kalimantan merupakan penghasil kayu, maka berasĀ diperdagangkan ke Kalimantan dan sedangkan kayu diperdagangkan ke Jawa.
c. Meningkatkan produktivitas penduduk
Dengan adanya perdagangan antarpulau akan meningkatkan jumlah permintaan barang dan jasa. Hal tersebut akan mendorong perusahaan untuk meningkatkan produksi barang dan jasa. Tenaga kerja yang ada akan meningkat juga produktivitasnya. -
2. Jawaban tenita
Manfaat perdagangan antarpulau/antardaerah, yaitu :
a) Menyediakan alternatif alat pemias kebutuhan bagi konsumen
b) Memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat
c) Meningkatkan produktivitas
smga membantu :)