TI

Pertanyaan

langkah-langkah membuat efek animasi dengan menggunakan power point 2010

1 Jawaban

  • Microsoft Powerpoint adalah sebuah program aplikasi dari microsoft office yang berguna sebagai media presentasi dengan menggunakan beberapa slide untuk menampilkan persentasi tersebut.

    Langkah-langkah membuat efek animasi pada microsoft power point:

    1. Klik tab Animations lalu klik tanda panah kebawah
    2. Pilih objek yang ingin diberi animasi.
    3. Pilih animasi yang tepat
    4. Lalu semisal  memilih animasi More Entrance Effects lalu pilih Fade dan OK.

    Pembahasan

    Penjelasan detail langkah-langkah membuah animasi pada microsoft powerpoint:

    • Klik tab Animations lalu klik tanda panah kebawah
    • Pilih objek yang ingin diberi animasi.

    Objek tersebut bisa berupa teks, gambar ataupun shape yang Anda buat.

    • Pilih animasi yang tepat

    Langkah selanjutnya adalah memilih animasi yang diinginkan. Bisa memilih Entrance Effect jenis Fade sehingga gambar akan muncul perlahan-lahan dari tidak ada menjadi ada.

    • Lalu semisal memilih animasi More Entrance Effects lalu pilih Fade dan OK.

    Kini slide presentasi sudah berhasil ditambahkan animasi. Untuk cara membuat animasi dengan jenis animasi lainnya kurang lebih caranya sama.  

    Cara membuat Animasi Motion Path:

    1. Klik tab animations dan klik panah kebawah
    2. Pilh objek yang ingin diberi animasi
    3. Lalu scroll sedikit kebawah dan semisal pilih Lines
    4. Maka akan muncul tanda panah
    5. Sebagai keterangan, titik hijau adalah titik awal objek dan titik merah adalah titik akhir objek.
    6. Lakukan drag pada titik merah ke tempat yang Anda inginkan.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Langkah membuat animasi pada microsoft power point

    https://brainly.co.id/tugas/5467923

    2. Jelaskan langkah-langkah membuat animasi sederhana dengan Ms Power Point !

    https://brainly.co.id/tugas/15576564

    -------------------------------

    Detil jawaban

    Kelas: 8

    Mapel: TIK

    Bab: Bab 3 - Membuat Karya dengan Program Aplikasi Pengolah Kata (Word Processing)

    Kode: 8.11.3

    #AyoBelajar

Pertanyaan Lainnya